29 Februari 2012

Mengatasi Ngantuk di Kantor 2


Cara mengatasi ngantuk dapat di atasi dengan tiga pilihan cara berikut:

A. Relaksasi. Anda cukup bersandar di kursi kantor Anda. Lalu lakukan perentangan sederhana.

1. Tarik nafas yang dalam, terus lepaskan nafas pelan-pelan sambil melepaskan semua yang Anda pikirkan.

2. Tarik nafas, lagi, lepaskan dengan nikmat, sambil membayangkan Anda tidur di tempat yang sepi, sejuk, dan indah. Bisa di pegunungan, di pantai, kolam renang dan sebagainya.

3. Tarik nafas sekali lagi, lepaskan yang nikmat, sambil berkata dalam hati, "Saya tidur selama 5 menit" (Jangan berkata, "saya akan tidur selama 5 menit". Kemudian lepaskan rasa ketegangan secara bertahap, dari ujung kepala hingga ke ujung kaki. Niscaya Anda akan tidur beneran. Saat ini, Anda sedang menghipnotis diri sendiri. Baca juga Hipnosis latihan pertama.

4. Lima menit kemudian, Anda akan terbangun. Lalu, segera lakukan afirmasi. "Aku bangun dalam keadaan lebih segar dan lebih energik" Kemudian bangunlah.

5. Sesudah Anda bangun, lakukan afirmasi sekali lagi "Saya lebih segar dan energik" seraya meneruskan pekerjaan Anda. Penting untuk diingat: Anda tidak perlu merasakan masih ngantuk atau tidak. Cukup, lakukan afirmasi, dan lanjutkan bekerja.


B. Energizing
Cara ini cocok jika anda juga mengalami rasa lesu, lelah atau bad-mood. Dengan cara ini Anda tidak tidur beneran. Prosedurnya hampir mirip prosedur A (di atas). Bedanya, pastikan pikiran sadar Anda benar-benar istirahat, dengan mengalihkan ke satu hal, yaitu membayangkan Anda beraktifitas (bukan tidur) di tempat yang indah. Mohon diingat bahwa bawah sadar Anda tidak dapat membedakan realita atau imajinasi. Imajinasi ber-aktifitas dengan rasa senang dan bergairah ini berfungsi mengalihkan pikiran Anda ke satu hal. Jadi, bukan hanya melepaskan pikiran Anda yang berjibun (stres), tetapi juga memberi stimulus pada Bawah Sadar untuk memproduksi energi ektra. Ini dapat Anda lakukan kapan saja ketika rasa malas menyerang.
Lakukan energizing ini 5 atau 10 menit, lalu bangkit dan jangan lupa melakukan afirmasi seperti A.5 di atas.

C. Memprogram Ulang Pikiran Bawah Sadar.
Cara A dan B, perlu Anda lakukan pada saat ngantuk menyerang. Tapi, cara ke tiga ini, walau agak sedikit sedikit sulit, dapat menghilangkan "penyakit ngantuk di kantor" tersebut secara permanen.

Bio-rithme -yang dalam hal ini berupa selalu ngantuk pada jam tertentu- sesungguhnya hasil dari pemrograman Anda sendiri. Self Programing itu telah berlangsung lama tanpa Anda sadari, yang kemudian menjadi kebiasaan. Di memory Bawah Sadar Anda telah tercetak "jadwal tetap" seperti itu. Akibatnya, pada saat yang tertentu, Bawah Sadar Anda mengisyaratkan kebutuhannya untuk tidur. "Jadwal" yang telah tercetak di Bawah Sadar sejak beberapa bulan/tahun ini cukup sulit diatasi. Satu-satunya jalan adalah, Anda membuat program baru. Yaitu, program yang harus dijalankan oleh Bawah Sadar pada "jam tertentu" tersebut.

Caranya sama dengan cara B, tapi lakukan beberapa kali dengan jadwal yang tetap dan rutin. Saya tidak dapat menjanjikan pada latihan ke berapa Anda berhasil. Itu tergantung seberapa kuat "jadwal lama" itu mengakar di memory Bawah Sadar.

*sumber : http://sebizaku.blogspot.com/2010/03/mengatasi-ngantuk-di-kantor-2.html

Puisi Cinta

Aku memang tak mengerti cinta
Tapi bila Allah titipkan hati itu padaku
Akan kucintai ia lebih dari kata cinta itu sendiri

8 Cara Mengatasi Kantuk Di Kantor Saat Bekerja


Mengantuk saat jam kerja memang menggangu Anda terlebih saat setelah makan siang Anda merasa ngantuk sekali. Dan ini yang mebuat Anda terganggu dan tidak bisa menyelesaikan tugas Anda dengan baik. Berikut 8 cara mengatasi kantuk, sbb:

1. Mengistirahatkan mata untuk hindari kelelahan

Terus menerus menatap komputer akan menyebabkan mata lelah dan bisa memperburuk rasa kantuk. Cobalah berpaling dari layar komputer selama beberapa menit secara berkala agar mata menjadi lebih santai.

2. Mengambil tidur siang sejenak

Tidur siang yang dilakukan sebaiknya hanya 5-25 menit saja dan tidak lebih dari itu, serta tidur di meja kerja bukanlah ide yang baik. Jika tidak bisa tidur siang, cobalah beristirahat dengan tenang selama 10 menit sambil menutup mata, hal ini juga bisa membantu.

3. Mengganti tugas untuk merangsang pikiran

Pekerjaan yang monoton bisa membuat seseorang mengantuk dan tertidur, karenanya cobalah mengganti tugas yang dilakukan untuk merangsang pikiran dan membuatnya tetap terjaga.

4. Cobalah memulai percakapan

Terlibat dalam sebuah percakapan bisa membuat pikiran bergerak kembali dan termasuk dalam stimulator perilaku yang sangat kuat. Berbicaralah dengan rekan kerja mengenai hal apapun.

5. Mengonsumsi cemilan sehat untuk meningkatkan energi

Cemilan yang manis bisa memberikan dorongan energi dengan cepat. Makanan yang bisa memberikan energi dengan baik, secara menyeluruh dan jangka panjang seperti yogurt, buah segar, baby wortel atau selai kacang dengan cracker gandum.

6. Cobalah menarik napas secara dalam

Bernapas secara dalam bisa meningkatkan kadar oksigen darah di dalam tubuh, sehingga memperlambat detak jantung, menurunkan tekanan darah, memperbaiki sirkulasi dan membantu kinerja kerja. Cobalah duduk tegak dengan satu tangan di perut tepat di bawah tulang rusuk dan tangan satu lagi di dada. Tarik napas dalam-dalam melalui hidung dan biarkan perut mendorong tangan tanpa membuat dada bergerak.

7. Mengonsumsi air untuk mencegah dehidrasi

Dehidrasi bisa menyebabkan kelelahan yang berujung pada serangan rasa kantuk. Pastikan tubuh mendapat cairan yang cukup dari air serta makanan dengan kandungan air tinggi seperti buah-buahan dan sayur.

8. Bangun dari tempat duduk dan bergerak atau berjalan

Studi yang dilakukan Robert Thayer, PhD dari California State University, Long Beach menunjukkan berjalan selama 10 menit bisa meningkatkan energi selama 2 jam. Hal ini karena dengan berjalan singkat, oksigen akan dipompa ke pembuluh darah, otak dan otot. Berjalan atau bergerak selama 10 menit akan membuat orang tetap terjaga dan segar.

*sumber http://www.tdwclub.com/8-cara-mengatasi-kantuk-di-kantor-saat-bekerja-2311/